Cara Menghapus Akun TikTok

Sekarang ini siapa sih yang tidak kenal dengan aplikasi TikTok. Hampir semua generasi muda, remaja, hingga paruh baya sudah merasa familliar dengan aplikasi yang satu ini. Namun apa jadinya jika Kamu sudah enggan menggunakan aplikasi ini lagi? Tenang saja Kamu bisa menerapkan cara menghapus akun TikTok secara cepat dan mudah.

Kali ini Bang Sandi akan membahas tentang cara hapus akun Tiktok Permanen dan sementara termasuk yang lupa password atau kata sandi. Setiap pengguna TikTok pasti memiliki akun yang sebelumnya sudah tertaut dengan email beserta kata sandi. Nah cara hapus akun TikTok permanen lupa password dan email ini akan sangat bermanfaat apabila Kamu terapkan. Inilah beberapa cara menghapus akun TikTok yang lupa kata sandi.

cara menghapus akun tiktok

Cara Menghapus Akun TikTok

Bagi Kamu yang memiliki keinginan menghapus akun TikTok secara mudah anti ribet pada perangkat ponsel, maka Kamu bisa menerapkan cara hapus akun TikTok permanen lupa password dan email. Hal ini bertujuan agar Kamu tidak salah langkah sebelum memilih untuk menghapus akun TikTok milik Kamu.  Mengingat mungkin Kamu bisa saja kembali menggunakannya suatu saat nanti ya. Berikut cara menghapus akun TikTok dengan mudah.

1. Cara Menghapus Akun TikTok Orang Lain Permanen pada TikTok Lite

Jika Kamu ingin menerapkan cara menghapus akun TikTok yang lupa kata sandi pada akun Tiktok Lite secara permanen, maka Kamu bisa melakukannya dengan mudah. Berikut ini cara menghapus akun TikTok orang lain permanen:

  • Langkah pertama silakan Kamu buka aplikasi Tiktok Lite yang sudah terpasang pada perangkat ponsel milik Kamu.
  • Selanjutnya Kamu masuk menuju ikon saya yang tersedia pada bagian pojok kanan bawah
  • Pilih simbol garis tiga yang ada pada bagian pojok kanan atas.
  • Jika sudah, kemudian Kamu pilih menu “Privasi dan Pengaturan”.
  • Silakan pilih menu “Kelola Akun Saya”.
  • Scroll atau gulir menuju kebagian bawah lalu pilih “Hapus Akun”.
  • Cara hapus akun TikTok selanjutnya ialah masukan kata sandi atau Password TikTok Lite milik Kamu.
  • Persiapan untuk diminta verifikasi dengan cara mengisikan nomor HP maupun email pendaftaran Tiktok Lite.
  • Kemudian Kamu isikan alasan kenapa Kamu ingin hapus akun Tiktok Lite.
  • Guna konfirmasi yang terakhir, Kamu akan diberi kode OTP melalui SMS atau email yang sudah Kamu masukkan sebelumnya.
  • Langkah terakhir yakni silakan masukan kode OTP lalu klik “Lanjutkan”.
  • Akun tersebut telah berhasil terhapus permanent oleh sistem.

2. Cara Menghapus Akun TikTok yang Sudah Lama Secara Sementara

Jika Kamu tidak ingin menghapus akun TikTok secara permanen maka Kamu tetap bisa menghapus untuk sementara waktu saja. Cara menghapus akun TikTok yang sudah lama ini bisa Kamu lakukan dengan sangat mudah. Tentunya Kamu bisa menggunakan fitur yang sudah disediakan dalam aplikasi TikTok itu sendiri. Berikut cara menghapus akun TikTok untuk sementara:

  • Langkah pertama, silakan Kamu buka aplikasi TikTok pada perangkat ponsel milik Kamu.
  • Kemudian pergi menuju halaman profil, selanjutnya silakan Kamu masuk pada menu “Pengaturan”.
  • Jika sudah, pilihlah menu “Kelola Akun” kemudian Kamu tekan opsi “Hapus akun”.
  • Selanjutnya silakan Kamu masukkan password akun TikTok guna proses
  • Kemudian tekan tombol menu “Hapus Akun” dan pilih opsi menu “Hapus”.
  • Proses hapus akun TikTok secara sementara telah selesai

Perlu Kamu ingat bahwa menonaktifkan akun TikTok sementara hanya mampu berlaku selama 1 bulan atau kurang lebih 30 hari saja. Sehingga usahakan untuk Kamu mengaktifkan kembali akun TikTok milik Kamu dengan jangka waktu kurang dari 30 hari. Nah untuk mengaktifkan akun TikTok kembali, maka Kamu hanya perlu melakukan login kembali menuju aplikasi TikTok.

3. Hapus Akun TikTok yang Lupa Password

Jika Kamu lupa kata sandi akun TikTok maka Kamu dapat memulihkan melalui opsi “Lupa Sandi”. Selanjutnya Kamu akan mendapatkan email dari TikTok berisi tautan guna mengganti dengan password yang baru. Jika sudah berhasil maka Kamu akan masuk ke dalam akun TikTok dan saatnya saatnya Kamu hapus akun TikTok sebenarnya. Berikut langkah-langkahnya:

  • Buka TikTok, masuk menuju halaman Profil
  • Pilih ikon menu yang ada pada bagian pojok kanan atas layar
  • Kemudian pilih opsi menu “Privacy and Settings”
  • Klik ‘Privacy and Safety”
  • Pilihlah opsi “Delete” sebagai upaya menghapus  TikTok
  • Lalu klik tombol Next
  • Disini Kamu akan diinformasikan mengenai apa saja risiko apabila akun TikTok dihapus
  • Cermati dan pahami dengan baik informasi tersebut. Jika Kamu setuju maka pilih tombol “Continue”.
  • Terakhir, akan muncul suatu notifikasi yang terakhir kalinya lalu silahkan klik opsi “Delete Account”

4. Hapus Aplikasi TikTok pada Perangkat Iphone

Jika Kamu pengguna Iphone maka cara ini sangat cocok Kamu terapkan guna hapus akun TikTok. Berikut langkah-langkah yang bisa kamu terapkan untuk hapus TikTok melalui Apple iPhone/iPad:

  • Langkah pertama, silakan Kamu buka kunci iPhone/iPad
  • Melalui homescreen ponsel milik Kamu kemudian silakan navigasikan menuju aplikasi TikTok
  • Tekan yang lama pada ikon TikTok hingga beberapa detik sampai ikon aplikasi bergoyang
  • Jika sudah, pilih ikon “X” pada aplikasi TikTok milik Kamu
  • Selanjutnya, Kamu ketuk tombol “Delete App” guna menghapus aplikasi TikTok dari Iphone milik Kamu
  • Berhasil

Nah itu tadi beberapa langkah cara menghapus akun Tiktok baik secara permanen sementara maupun yang lupa kata sandi. Semoga kamu bisa melakukannya dengan mudah.