Cara Mengatasi Lupa Password Grab

Lupa password grab bisa terjadi kalau kamu kebiasaan pakai Gojek, akhirenya lupa yang Grab wkwk, atau dengan alasan alasan lainnya. Nah kali ini Bang Sandi akan membahas tentang cara mengatasi lupa password Grab apapun alasannya.

Tidak dapat dipungkiri bahwa pengguna layanan grab di Indonesia memang semakin bertambah. Oleh karena itu pemilik akun Grab seiring waktu juga semakin bertambah. Nah, jika kamu tergabung dalam mitra Grab pasti kamu dituntut untuk memiliki akun Grab. Kamu dapat mendaftar langsung ke kantor Grab dan tentunya disuruh untuk mendaftar akun menggunakan email dan password. Nah apa yang terjadi jika kamu sudah punya akun Grab namun tidak tau cara mengatasi lupa password Grab?cara mengatasi lupa password grab

Cara Mengatasi Lupa Password Grab

Jika kamu mengalami hal yang demikian yakni tidak tau cara mengatasi lupa password Grab maka mitra Grab dapat mengatasinya dengan beberapa langkah yang disediakan. Kamu harus memahami step by step agar paham dan tidak mengalami kesalahan. Tentu hal yang sangat disayangkan apabila kamu lupa pin grab, karena pasti kamu akan terganggu karena tidak bisa menggunakan akun Grab. Inilah cara-cara mengatasi lupa password akun grab driver yang perlu kamu ketahui!

1. Buka menu setelan

langkah pertama jika kamu ingin mengatasi lupa pin grab, maka silahkan menu setelan. Namun jika kamu salah memasukkan katas sandi atau pin silahkan klik kirim ulang email pemulihan. Dalam aplikasi akun Grab terdapat berbagai menu yang tentunya dapat membantu kamu dalam memenuhi kebutuhan. Jika kamu akan mengatur setelan yang ada pada akun Grab maka usahakan kamu punya jaringan koneksi internet ya karena kamu tidak akan terhubung jika tidak memiliki koneksi data. Serta pastikan sinyal stabil pada wilayah kamu ya.

2. Klik Menu Tombol Kirim Ulang Email Pemulihan

Tombol ini berguna untuk proses pemulihan akun yang lupa kata sandi atau PIN. kamu disuruh memasukkan email yang benar. jika sudah maka silahkan tunggu konfirmasi beberapa menit kemudian. konfirmasi ini maksimal dapat masuk  yakni 24 jam. Nah jika lebih dari waktu ini kamu belum menerima konfirmasi kemungkinan besar email yang kamu tulis tidak benar atau pun terkendala masalah jaringan internet. Usahakan siapkan koneksi yang bagus untuk mengatur ulang email pemulihan.

3. Buka Inbox berisi Link Cara Mengatasi Lupa Password Grab

Langkah ketiga yakni silahkan kamu cek pesan masuk atau inbox yang berada pada akun Grab milik kamu. Silahkan cari email dengan subjek please reset youre pin, jika sudah silahkan pulihkan akun GrabPay dengan klik menu pulihkan GrabPay.

Menu subjek please reset youre PIN ini bertujuan untuk mereset atau proses akan mengganti kata sandi yang terbaru. catatan penting bahwa email yang kamu gunakan untuk pemulihan silahkan memasukkan email yang sebelumnya sudah kamu daftarkan pada akun Grab atau yang tertaut dengan akun ini.

4. Buka Ulang Aplikasi

Cara mengatasi lupa password akun grab driver yang terakhir ialah silahkan buka ulang aplikasi akun Grab mu dan masuk ke menu setelan lalu buat PIN kamu yang baru. Jika setelah kamu menekan tombol “pulihkan GrabPay” di email dan ternyata mengalami erorr maka silahkan cek kembali pesan masuk email kamu. Email pemulihan hanya akan berlaku selama 24 jam saja setelah kamu menerima PIN baru ya.

Jika kamu berhasil membuat kata sandi baru maka kamu perlu mengupdate aplikasi ini. Tujuannya agar kamu mendapatkan perbaruan data pada aplikasi dan mendapatkan layanan fitur terbaru. sellau ingat atau tulis kata sandi ini agar dikemudian hari tidak mengalami hal seperti ini lagi yakni lupa PIN.

Ada beberapa catatan yang perlu kamu ingat dan ketahui bahwa kamu tidak akan bisa menggunakan metode pembayaran yang tergolong non tunai bahkan mengganti profil akun. Hal ini tejadi selama kamu belum memulihkan GrabPin dan membuat PIN atau kata sandi yang baru. selain itu alamat email kamu juga harus terverifikasi sebelum kamu mengganti atau membuat GrabPin.

Mengamankan Akun Setelah Cara Mengatasi Lupa Password Grab

Jika kamu sudah berhasil mendapatkan PIN baru namun kamu merasa aplikasi kamu lemot maka kamu perlu menghapus beberapa cache. Cache ini jika menumpuk akan menghambat kelancaran kamu dalam mengakses akun. Cache akan menyimpan beberapa informasi cadangan yang disimpan pada akun milik kamu.

apabila kamu sudah menerapkan langkah-langkah diatas namun tetap saja tidak berhasil maka silahkan menghubungi call center  Grab pada nomor 021-80648777 atau melalui email support.id@grab.com bahkan kamu juga bisa datang langsung ke kantor Grab, namun cara ini sangat jarang untuk dilakukan banyak orang.

Jumlah cache ini seiring waktu akan bertambah semakin banyak sehingga jika dibiarkan lama akan menumpuk dan membuat lemot. Jadi meskipun kamu sudah berhasil mengatasi lupa kata sandi atau password, namun kamu juga perlu ya untuk melakukan langkah ini.  Tujuannya agar penggunaan akun Grab milik kamu lebih baik.

Demikian beberapa cara mengatasi lupa password Grab yang bisa kamu coba untuk dilakukan sendiri karena mudah dan simpel untuk diatasi. Semua langkah-langkah diatas harus dilakukan dengan urut dan sistematis agar berhasil. selamat mencoba!