Cara Menghapus Foto di FB dengan HP

Sebagai salah satu media sosial dengan banyak pengguna dunia, ternyata Facebook memberi kemudahan banyak pengguna untuk menyimpan foto hanya dengan menggunakan smartphone. Namun, ada kalanya sebagai pengguna juga ingin menghapus foto tersebut karena beberapa alasan pribadi, lantas bagaimana cara menghapus foto di FB dengan HP ya?

Kali ini Bang Sandi akan mengulas tuntas hal tersebut. Terdapat beberapa cara menghapus  foto di FB dengan HP tentunya mudah dan bisa kamu terapkan nantinya, langkah yang harus kamu lakukan pun tidak sulit. Bahkan anak-anak kecil yang duduk pada bangku Sekolah Dasar dapat menerapkan cara menghapus foto profil pada FB ini hanya dengan beberapa petunjuk. Ini dia cara hapus foto di FB secara mudah.Cara Menghapus Foto di FB dengan HP

Cara Menghapus Foto di FB dengan HP

Facebook menjadi sarana untuk mengabadikan momen-momen berharga para penggunanya yang termuat dalam sebuah foto. Namun, demikian banyak orang justru ingin menghapus foto yang telah tersimpan pada akun Facebook mereka. Banyak alasan yang mendasari seseorang memilih cara menghapus foto di FB dengan HP dan tentunya cepat dan mudah. Dari sekian banyak pilihan foto yang kamu upload ke Facebook, pasti ada sebagian yang kamu lihat sekarang dan kamu ingin menghapusnya Entah itu karena foto lama, foto terlalu terbuka, foto bersama kenangan mantan, atau bahkan karena alasan lainnya. Berikut cara menghapus foto di facebook yang bisa kamu praktekkan!

1. Menghapus Beberapa Foto Pada FB

Ada kalanya pengguna hanya ingin menghapus beberapa foto atau hanya satu foto yang ada dalam album foto Facebook mereka. Langkah ini bisa kamu gunakan lewat ponsel pintar atau smartphone milik kamu dengan mudah dan tidak banyak langkah yang harus kamu lakukan.

Facebook menyediakan fitur yang tertanam dalam aplikasi, bagi kamu yang ingin menghapus beberapa foto atau hanya satu foto saja. Berikut ini cara menghapus foto pada FB dengan cepat melalui HP yang kamu miliki.

  • Langkah pertama silakan buka aplikasi Facebook yang terdapat pada ponsel pintar milik kamu.
  • Pada halaman log-in isikan nomor telepon atau email yang kamu gunakan untuk mendaftar.
  • Cara menghapus foto profil FB selanjutnya silakan masukkan password atau kata sandi yang kamu gunakan pula.
  • Kemudian tap log-in.
  • Jika sudah masuk ke akun, tap menu tiga garis yang berada pada pojok kanan atas layar HP.
  • Cari ikon tulisan Photos.
  • Masuk ke menu foto akun Facebook kamu.
  • Pada menu, tap Album untuk masuk ke menu tersebut.
  • Kamu akan melihat beberapa foto yang ada pada masing-masing album.
  • Tap salah satu foto yang akan kamu hapus.
  • Jika sudah tap menu tiga barus yang ada pada pojok kanan atas maka akan muncul dua opsi menu, pilih Delete untuk menghapus album.
  • Ini juga merupakan cara menghapus semua foto pada FB dengan mudah.
  • Setelah itu akan muncul menu pop up untuk memverifikasi apakah kamu sudah yakin menghapus foto tersebut.
  • Pilih Delete.
  • Cara menghapus foto di FB dengan HP sukses kamu lakukan.

Salah satu alasan orang atau pengguna menghapus foto mereka yang ada pada Facebook adalah menggantinya dengan yang baru, tentu jika kamu pilih hapus satu persatu secara manual akan memakan banyak waktu. Hal ini menjadi alasan munculnya banyak cara menghapus foto pada FB secara banyak, metode ini termasuk cara menghapus foto pada Facebook sekaligus.

2. Cara Menghapus Foto Semua Foto Pada Album FB

Cara menghapus foto profil FB selanjutnya ialah dengan langsung memilih semua galeri foto yang ada pada akun FB. Bagi kamu yang ingin menghapus semua foto pada Facebook maka cara menghapus foto FB dengan HP berikut ini sangat cocok. Para pengguna Facebook tentu ingin memulai sesuatu yang baru dengan menghapus semua foto yang terdapat galeri akun FB. Ikuti beberapa langkah mudah berikut ini ya.

  • Langkah pertama cara menghapus semua foto di facebook sekaligus lewat HP yakni dengan memilih sebuah album foto yang terdapat pada akun Facebook kamu.
  •  Silakan kamu buka album tersebut.
  • Selanjutnya klik Edit Profile, letaknya ada pada sebelah kanan atas album.
  • Jika sudah lalu klik Delete Album.
  • Cara menghapus foto di FB dengan HP sukses kamu praktekkan.

Cara menghapus foto pada facebook sekaligus juga telah tersaji dalam tutorial yang terdapat dalam aplikasi Facebook. Kamu hanya perlu mengikuti setiap petunjuk yang tertera. Beberapa langkah yang harus kamu lakukan juga tidak rumit dan tak membutuhkan waktu lama dalam proses pelaksanaannya.

Biasanya orang yang ingin galerinya update maka akan menghapus foto-foto mereka pada media sosial, termasuk pada akun Facebook mereka. Foto dan profil yang dapat terlihat publik tentu menjadi faktor tersendiri mengapa para pengguna ingin menghapusnya.

3. Cara Mengganti Foto Profil Pada FB

Selain menghapus foto yang ada pada album, para pengguna juga dapat menghapus foto yang terpilih untuk menjadi foto profil mereka. Foto ini biasa disebut dengan foto profil Facebook, untuk menghapusnya kamu perlu menerapkan cara menghapus foto profil pada FB. Berikut ini beberapa langkah cara menghapus foto di FB dengan cepat di HP yang harus pahami.

  • Langkah pertama silakan masuk ke beranda Facebook.
  • Klik nama pengguna kamu.
  • Tempatnya sebelah kiri atas beranda.
  • Jika sudah klik Foto, kemudian klik Album.
  • Pilih album Foto Profil.
  • Arahkan cursor ke foto yang ingin kamu hapus.
  • Klik Opsi, pilih hapus foto ini.
  • Cara menghapus foto profil pada FB sukses kamu praktekkan.

Meskipun banyak pengguna yang memakai Facebook setia harinya, tidak sedikit yang belum mengetahui bagaimana cara untuk menghapus foto, terlebih dalam jumlah yang banyak. Hal itu membuat banyak orang mencari-cari cara menghapus foto pada Facebook sekaligus dan tak sedikit pula yang tidak menemukannya.

4. Cara Menghapus Foto Pada FB Lite

FB Lite atau Facebook Lite bisa kamu jadikan alternatif buat kamu yang lebih nyaman menggunakan HP daripada perangkat laptop. Perlu kamu ketahui bahwa penggunaan  FB Lite juga lebih irit kuota ya. Nah, sekarang Bang Sandi share referensi mengenai cara menghapus foto tentang anda di Facebook menggunakan FB Lite dengan instan. Bagaimana caranya? Berikut cara menghapus album unggah seluler di Facebook Lite:

  • Langkah pertama silakan kamu download aplikasi FB Lite pada HP kamu ya, namun jika sudah punya langsung saja buka aplikasi ini.
  • Jika belum memiliki aplikasi maka segera Install FB Lite, kemudian buka untuk login dengan akun milik kamu.
  • Selanjutnya pada halaman utama, silakan kamu klik pada foto profil kamu untuk membuka profil FB.
  • Silakan kamu scroll ke bawah hingga kamu menemukan opsi Photos.
  • Carilah foto yang ingin kamu hapus pada akun FB. Pastikan foto tersebut merupakan foto yang kamu upload sendiri ya.
  • Silakan kamu klik untuk memperbesar foto. Selanjutnya  klik pada ikon 3 titik yang ada pada pojok kanan atas.
  • Kemudian pilih opsi Delete untuk menghapus foto.
  • Foto sudah berhasil kamu hapus!

5. Cara Hapus Foto FB Secara Manual untuk Album yang Tidak Bisa Terhapus

Kamu perlu hapus foto satu persatu ya. Hal ini memang membutuhkan waktu yang sedikit agak lama. Berikut cara lengkapnya:

  • Silakan buka aplikasi Facebook pada ponsel kalian. Selanjutnya masuk menuju menu “profil facebook” ya.
  • Jika kamu berada pada halaman profil silakan, gulir kebawah dan cari menu “foto”. Menu foto berada pada bagian bawah “kolom pembuat postingan”. Silakan tap menu foto tersebut.
  • Kalian akan dibawa menuju halaman foto. Ada tiga tab, yaitu “Photos of You (Foto tentang anda)”, “Uploads (Unggahan)” dan “Albums (Album)”. Nah silakan pilih opsi Masuk ke tab “Uploads/Unggahan”, lalu pilih salah satu foto.
  • Kamu tap “Ikon titik tiga” yang ada pada pojok kanan foto untuk memunculkan menu. Silakan pilih menu “Delete Photo” untuk menghapus foto tersebut.
  • Jika sudah akan muncul halaman kecil konfirmasi, lalu kamu pilih  “Delete” untuk mengkonfirmasi penghapusan foto.
  • Selesai.

Cara menghapus foto pada FB dengan HP bisa kamu cari praktekkan tanpa menggunakan laptop, termasuk cara menghapus foto pada FB melalui android atau iPhone. Para pengguna Facebook tidak perlu merasa khawatir dan bingung jika dalam keadaan mendesak mengharuskan menghapus beberapa atau semua foto yang terdapat pada akun Facebook. Cara-cara ini tentunya aman untuk akun FB milik kamu ya. Selamat mencoba!

Tinggalkan komentar