Cara Kirim Gambar di Whatsapp

Bagi kalian yang sering berfoto ria pasti kalian berfoto dimanapun, kapanpun dan dengan HP siapapun. Dengan seringnya kalian berfoto pada HP teman, kalian juga pasti sering meminta file foto tersebut. Lebih mudahnya, pasti kalian meminta file tersebut lewat WhatsApp karena bisa kamu lakukan kapanpun alias tidak perlu bertemu secara langsung. Cara kirim gambar di Whatsapp ini mudah.

Tapi mengirim gambar lewat WhatsApp membuat kualitas gambar menurun sehingga ada efek pecah dan kurang bagus. Kali ini Bang Sandi akan memaparkan bagaimana tips and trik supaya hasil gambar yang telah dikirim tidak blur atau pecah. Yuk disimak cara kirim gambar di Whatsapp dengan mudah!

cara kirim gambar di whatsapp dengan kualitas tetap di whatsapp

Cara Kirim Gambar di Whatsapp

Memang benar jika kalian mengirim foto dengan WhatsApp dalam bentuk gambar, maka kualitasnya tidak akan sebagus foto asli. Namun kalian bisa mengakalinya dengan mengirim foto tersebut dengan berbagai cara ya. Perlu kamu ketahui bahwa hasil kualitas foto yang di minta dari Whatsapp satu ke Whatsapp lainya pasti selalu ingin mendapatkan hasil kiriman yang berkualitas ya. Oleh karena itu inilah cara kirim gambar dengan kualitas tetap di Whatsapp yang bisa kamu praktekkan!

1. Kirim Gambar di Whatsapp Melalui File Dokumen

Cara kirim gambar di Whatsapp atau foto lewat WhatsApp seringkali mengecewakan karena foto yang kita terima tidak sebagus foto asli di HP teman. Tentu saja itu terjadi jika kalian mengirim foto bukan dalam bentuk dokumen. Lalu bagaimana mengirim foto dari Whatsapp dalam bentuk dokumen agar kualitasnya tetap bagus?

  • Klik ikon klip yang berada pada baris ‘ketik pesan’ dan pilih dokumen

Hal pertama yang harus kalian lakukan adalah membuka room chat dengan orang yang akan kalian kirimi gambar. Pada baris ‘ketik pesan’, kalian akan melihan ikon klip yang berapa di sebelah kiri ikon kamera. Klik ikon tersebut dan pilih dokumen.

  • Pilih gambar yang kalian ingin kirimkan dari menu tersebut

Setelah kalian memilih menu dokumen, kalian akan di bawa ke halaman file manager yang ada pada HP kalian. Jika foto yang ingin kalian kirimkan tidak muncul, maka kalian bisa mencarinya dengan klik ‘Lihat dokumen lain’. Kalian bisa memilih gambar yang ingin kalian kirimkan dari sana. Jika Whatsapp tidak bisa kirim gambar maka bisa jadi karena masalah jaringan internet. Shingga sahakan cari tempat yang memiliki sinyal bagus ya untuk  bisa kirim gambar.

2. Cara Kirim Gambar Pada Whatsapp Melalui iOS/iPad

Jika kamu menggunakan jenis atau tipe ponsel yang satu ini memang agak rumit ya. Pengiriman foto dari Whatsapp ke Whatsapp orang lain memang tidak jauh beda dengan iPhone yakni sedikit ribet. Menguingat kirim gambar pada Whatsapp ini membutuhkan bantuan dari “Files App” guna menautkannya pada iCloud.

Berikut langkah-langkah cara kirim gambar di Whatsapp menggunakan iOS/iPad:

  • Pertama, pastikan gambar telah tersimpan pada ponsel iOS/iPad yakni pada “Files App”
  • Langkah selanjutnya lakukan pengiriman pada files app tersebut. Cara pengirimannya yakni sama saja dengan cara yang tersedia oleh ponsel jenis Android.
  • Kemudian silakan kamu pilih ikon lampiran.
  • Jika sudah lalu pilih file gambar yang telah kamu simpan pada “Files App”.
  • Selanjutnya kirimkan gambar tersebut pada teman yang ingin kamu kirim gambar atau foto melalui Whatsapp.
  • Mengingat resolusi gambar yang tidak kamu kompresi, maka akan ada konsekuensinya yakni penggunaan data yang lebih banyak untuk mengunggah gambar. Sehingga mnguras sedikit aket data internet milik kamu.

Jika kamu ingin resolusi tetap terjaga maka waktu yang dibutuhkan untuk upload atau pengiriman juga agak sedikit lama ya, dibandingkan dengan pengiriman foto dengan cara biasa, atau yang dikompresi. Namun tidak ada salahnya jika kamu menggunakan cara ini jika memang foto beresolusi tinggi segera kamu butuhkan.

3. Metode Kirim Gambar Pada Whatsapp Melalui Laptop

Apakah kalian sering berbagi dan bertukar dokumen gambar atau foto baik kepentingan pribadi maupun kantor menggunakan Whatsapp? Apakah kalian juga masih menggunakan cara yang sudah lama dimana jika ingin mengirim file berekstensi PDF, Word, Excel harus memindahkan terlebih dulu dari laptop ke HP dengan kabel data baru kemudian kalian kirim ke orang lain? Seperti itu?

Wah, tentu jika begitu kalian menggunakan cara yang lebih ribet ya. Oleh karena itu ada cara yang lebih mudah untuk mengirim file dari laptop langsung ke WhatsApp tanpa ribet!

Perlu kalian ketahui bahwa Whatsapp telah memiliki salah satu fitur yakni Whatsapp Web. Whatsapp Web ini ternyata sangat berguna bagi penggunanya yang ingin mengirim file dengan beragam format dengan pengguna lain melalui bantuan perangkat laptop.

Jika penasaran bagaimana cara mengirim file dari laptop ke WA maka  silahkan terapkan beberapa langkah berikut. Inilah langkah-langkah kirim gambar pada Whatsapp melalui perangkat laptop:

  • Langkah pertama silakan kamu buka PC atau perangkat laptop milik kamu
  • Selanjutnya kamu buka aplikasi Whatsapp yang ada pada ponsl milik kamu
  • Kemudian silakan kamu tap ikon titik tiga yang ada pada pojok kanan atas aplikasi Whatsapp
  • Pilih menu opsi “Whatsapp Web”, lalu tunggu hingga muncul kode QR
  • Selanjutnya kembali fokus ke PC lalu bka browser dan ketikkan web.whatsapp.com kemudian tekan enter
  • Selanjutnya kamu scan kode QR yang ada pada Whatsapp Web ponsel
  • Jika telah berhasil memindai kode QR, maka WhatsApp Web akan segera terhubung dengan WhatsApp pada HP kamu
  • Sekarang WA sudah bisa terbuka mellaui laptop. Tinggal kirim file dengan klik opsi berbagi file gambar atau dokumen yang kamu inginkan. Jika file gambar tersimpan dalam memori laptop maka tingal pilih penyimpanan saja.
  • Lalu kirim

4. Share Gambar di Whatsapp Menggunakan Android Tanpa Mengkompres File

Beragam konten bisa dengan mudah kamu bagikan terutama kirim gambar foto, mengingat adana kemampuan kamera ponsel yang bagus serta canggih-canggih saat ini membuat setiap pemilik WA ingin berbagi foto momen bersama tanpa harus ribet.

Ternyata tidak sedikit yang tidak mengetahui bahwa mengirim konten berupa foto pada Whatsapp membuat ukuran file menjadi terkompresi. Misal saja, apabila sebuah foto yang telah kamu kirim memiliki ukuran file 2,4MB maka bisa jadi oleh aplikasi Whatsapp otomatis akan terkompresi menjadi 240KB.

Cara yang tentunya sangat mudah guna mengirim foto tanpa menurunkan kualitasnya. Akan tetapi tentu saja ada beberapa hal yang membuat cara ini dianggap sedikit ribet menurut beberapa orang. Tujuan mengapa aplikasi Whatsapp melakukan ini yakni karena proses upload serta download gambar foto menjadi lebih cepat mengingat ukurannya menjadi lebih ringan.

Berikut ini panduan mudah untuk melakukan kirim gambar:

  • Langkah pertama pada percakapan Whatsapp silakan kamu klik ikon paperclip atau penjepit kertas yang biasa kamu pakai untuk mengirim file. Apabila sebelumnya kamu terbiasa memilih upload file gambar dari Gallery kini saatnya pilih Document
  • Kemudian kamu akan dialihkan menuju pada halaman file manager dari ponsel milik kamu. Pada tahap ini paling tidak kamu harus mengetahui folder atau lokasi dari file gambar foto serta nama file yang tersimpan untuk foto tersebut. Alasannya pada file manager file kamu akan kesulitan melihat foto karena tersaji dalam bentuk thumbail atau foto kecil
  • Langkah selanjutnya setelah memilih file yang kamu unggah sebagai Document nah kemudian cukup tunggu proses upload beres atau selesai seperti biasa
  • Kamu sudah berhasil mengunggah gambar via WhatsApp tanpa terkompresi ya

Kelemahan mengirim gambar sebagai dokumen

Ada beberapa hal yang membuat mengirim gambar sebagai dokumen menjadi kelemahan. Namun hal tersebut sebenarnya sesuai dengan hasil yang kita peroleh yaitu tidak menurunnya kualitas gambar yang kita kirim.

1. Kirim Gambar di Whatsapp Tidak Bisa Dilihat Langsung

Dengan mengirim gambar berbentuk file, maka penerima pesan tidak bisa melihat secara langsung gambar apa yang dikirimkan. Mereka harus membukanya terlebih dahulu karena yang kita kirimkan berupa file.

Hal tersebut membuat penerima lebih lama menyortir dan menghapus foto foto yang mereka tidak suka. Berbeda dengan jika kita mengirimkannya langsung berupa gambar, maka gambar tersebut akan langsung terlihat di layar sehingga langsung bisa menghapus gambar yang tidak kita inginkan.

2. Ukuran File yang Lebih yang Besar

Karena kualitasnya yang tidak menurun, maka otomatis ukuran file foto yang kita kirimkan sebagai dokumen lebih besar daripada mengirimkannya dalam bentuk gambar. Ukuran file yang lebih besar tersebut akan berpengaruh terhadap kecepatan kita mengirim. File yang ukurannya lebih besar akan menyebabkan pengiriman tentunya lebih lama.

Selain itu, kuota dan jaringan internet yang kita butuhkan juga lebih banyak. Dengan kuota yang minim, maka kita tidak bisa megirim banyak dokumen foto. Apalagi dengan jaringan yang lemot, maka mengirim foto dengan bentuk dokumen akan terasa lama.

Ukuran file yang lebih besar ini juga harus diimbangi dengan memori yang cukup sehingga kita bisa mendownload gambar yang dikirimkan.

Jadi, gimana menurut kalian? Lebih memilih mengirim gambar sebagai dokumen agar gambarnya tidak pecah namun agak ribet atau mengirim sebagai gambar saja yang lebih mudah walaupun kualitasnya menurun? Selamat mencoba dan menikmati hasil yang kalian pilih ya guys!

Tinggalkan komentar